Senin, 09 Mei 2011

Menghindari Bahaya Narkoba

NARKOBA atau Narkotika dan Obat-Obatan Terlarang Narkoba merupakan sekelompok obat yang sangat berbahaya apabila disalahgunakan. Karna hanya sebagian dari jenis narkoba itu yang dapat duganakan dalam bidang kedokteran dan dengan prosedur medis yang sangat ketat. Diluar dari itu, narkoba adalah obat-obatan yang sangat terlarang bagi masyarakat umum dan harus dijauhkan karna dampaknya yang sangat berbahaya.

Dizaman modern seperti ini sudah banyak kita jumpai tentang kasus penyalahgunaan narkoba dibebagai media masa. Berbagai peraturan sudah dibuat, para pelaku pun sudah banyak yang ditangkap dan sebagian dihukum mati, berbagai penyuluhan pun sudah diberikan kepada masyarakat, namun penyalah gunaan narkoba terus merajarela. Penyalahgunaan narkoba sudah merasuk ke berbagai kalangan lapisan masyarakat dan yang paling memprihatinkan adalah generasi muda penerus bangsa. Tentunya kita tak ingin juga terjerembab kan? dengan berbagai resiko dan bahaya yang sangat mengerikan. Karena sekali kita terjerumus sangatlah sulit untuk bisa lepas. 

Nah, berikut ini ada 7 tips cara menghindari bahaya narkoba dari Advanced Generation Without Drugs

1. Komitmen
Komitmen merupakan cara paling ampuh dalam mencegah pengaruh dari teman untuk mengkonsumsi narkoba. Selama kita berkomitmen untuk tidak menggunakan narkoba insya Allah kita akan terhindar dari yang namanya Narkoba.


2. Fokuslah Pada tujuan
Dalam menjalani segala sesuatu hendaknya fokus pada tujuan walaupun rintangan menghadang.Selama kita memandang masalah yang ada pada diri kita maka masalah tersebutlah yang akan kita dapatkan, akan tetapi bila kita fokus pada tujuan maka masalah tersebut dengan sendirinya akan hilang (tentunya dengan kita berusaha). Seperti halnya pada Narkoba kalau kita memikirkan mengapa teman-teman mengajak saya untuk mengkonsumsi narkoba (fokus pada masalah) maka masalah tersebut yang akan menghampiri kita namun bila kita berfikir bagaimana agar teman-teman tidak mempengaruhi saya untuk mengkonsumsi narkoba (fokus pada tujuan) maka pasti ada jalan yang bias dilalui untuk mengatasi masalah tersebut. So jangan pikirkan masalah tapi tujuan.

3. Katakanlah “tidak”
Bila kita diajak oleh teman untuk mengkonsumsi Narkoba maka katakanlah “tidak” dan kalau masih memaksa katakan “Saya masih sayang sama tubuh saya” dan bila teman anda memang berwatak keras/pemaksa, maka pergilah darinya dan jangan temui dia untuk sementara waktu.
4. Pandai-pandailah memilih teman

Why? Karena kalau kita salah memilih teman maka prosentase teman yang akan mempengaruhi kita akan semakin besar. Bertemanlah dengan teman yang dapat dipercaya. Karena teman yang dapat dipercaya tidak akan menjerumuskan kita ke dalam dunia Narkoba.
Dari pihak lain

5. Peran Orang Tua
Orang tua perlu memantau perkembangan anak, bias dengan berkumpul, berbincang-bincang palingn tidak 15 menit tiap hari. Dengan berbincang-bincang maka orang tua dapat mengetahui perkembangan anaknya.

6. Motivasi dari teman sebaya
Teman yang baik adalah teman yang mau memberi motivasi kepada kita. Dengan motivasi dari teman kita, kita akan merasa nyaman untuk bergaul dan tentunya akan terhindar dari bahaya narkoba.

7. Lingkungan Tempat tinggal
Dimana kita tinggal disitu kita juga akan mendapatkan pembelajaran baik yang bersifat positif maupun bersifat negative, semua itu tergantung dengan kondisi lingkungan dimana kita tinggal. So jangan salah pilih tempat tinggal.

Sumber: http://perangi-narkoba.blogspot.com/2009/06/7-tips-mencegah-bahaya-narkoba.html 

SAY NO TO DRUGS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar